welcome to class muslim

Alhamdulillah...terpanjat bagi Allah SWT, yang selalu memberikan pengalaman hidup yang indah...
semoga itu juga terjadi padamu

Alhamdulillah...kata terindah bagi tiap hamba yang menyadari betapa besarnya karunia Allah padanya...
semoga itu juga yang kau katakan

Alhamdulillah...karena hingga sekarang kita masih diberi kesempatan oleh-Nya menikmati indahnya pengalaman yang direncanakan oleh-Nya

So..selamat menikmati hidup dengan segala amalan yang dapat kita persembahkan untuk-Nya
keep u'r smile to see u'r world

Rabu, Mei 21, 2008

Tumor Sistem Saraf

Kasus :

Seorang anak 12 tahun datang ke poliklinik, dalam keadaan lemas. Sejak 2 tahun yang lalu hingga sekarang dia mengeluh semakin hari kepalanya semakin sakit, ibunya juga menambahkan, diikuti dengan penurunan nafsu makan, karena dia sering merasa mual, dan tiba-tiba muntah (muntah proyektil). Sudah 3 bulan ini dia tidak masuk sekolah, karena di sekolah dia tidak bisa belajar dengan baik, dia mengatakan kepalanya pusing, dan sering kabur penglihatannya saat melihat ibu gurunya menerangkan. Dan sampai saat ini pandangannya semakin kabur.

Saat dilakukan CT-scan didapatkan massa kistik dan focus kalsifikasi yang menutupi ventrikel IV.

Soal :

1. Tentukan diagnosa anak tersebut !

2. Sebutkan treatment yang mungkin dilakukan untuk menolong anak tersebut!

3. Tentukan perkiraan prognosis anak tersebut !

Jawab :

1. Kata Kunci :

Akibat dari penutupan vetrikel IV oleh massa tumor, didapatkan gejala peningkatan tekanan intrakranial sebagai berikut :

Dari gejala dan pemeriksaan CT-scan anak tersebut suspect tumor otak yaitu jenis ependymoma

a. sakit kepala progressif

b. mual

c. muntah proyektil

d. penurunan penglihatan

Pada pemeriksaan CT-scan didapatkan massa

kistik dan focus kalsifikasi menutupi ventrikel IV.

2. Treatment yang mungkin dilakukan adalah

a. Partial resection dengan memindahkan tumor sebesar mungkin yang diikuti dengan terapi radiasi

b. Hidrocephalus akibat penutupan ventrikel IV oleh massa tumor tersebut dapat di”treatment” dengan ventricular shunting procedure

3. Rata-rata anak tersebut dapat bertahan hidup dilihat dari segi anatomis dan fisiologis tubuhnya adalah 55% dalam 5 tahun setelah dilakukan operasi, untuk ependimoma pada ventrikel IV.

Tidak ada komentar: